PENGARUH PENGGUNAAN KOMPOS DAUN PAITAN (Tithonia diversifolia) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L.)

  • Nur Halimah
  • Ferdinant
N/ACitations
Citations of this article
11Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Sawi hijau (Brassica juncea L.) merupakan salah satu komoditas tanaman hortikultura dari jenis sayur-sayuran yang memiliki macam-macam manfaat dan kegunaan dalam kehidupan masyarakat sehari-hari.  Peningkatan produksi tanaman sawi hijau masih terbuka lebar untuk memenuhi kebutuhan dan tingkat konsumsi sayuran nasional.  Usaha untuk meningkatkan pertumbuhan dan produksi sawi hijau dapat dilakukan dengan menjaga kesuburan lahan pertanian.  Kesuburan lahan dapat dijaga dengan melakukan penambahan pupuk organik.  Salah satu pupuk organik yang bisa digunakan adalah kompos daun paitan (Tithonia diversifolia).  Tujuan dari kajian ini adalah mengetahui pengaruh penggunaan kompos daun paitan terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi hijau serta mendapatkan dosis kompos daun paitan yang paling baik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi hijau (Brassica juncea L.).  Penulisan tugas akhir ini dilaksanakan bertepatan pada kegiatan PKPM dilengkapi dengan studi literatur yang dilaksanakan mulai bulan Maret sampai bulan Juli 2020. Berdasarkan kajian pada beberapa hasil penelitian yang telah dipaparkan dapat disimpulkan penggunaan beberapa dosis kompos daun paitan berpengaruh lebih baik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi hijau dibandingkan kontrol serta penggunaan kompos daun paitan dengan dosis 0,75 kg memberikan hasil terbaik terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi hijau dibandingkan perlakuan lain.  Berdasarkan kesimpulan dari kajian pada beberapa hasil penelitian disarankan untuk menggunakan kompos daun paitan dengan dosis 0,75 kg guna meningkatkan pertumbuhan dan produksi tanaman sawi hijau.

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Cite

CITATION STYLE

APA

Nur Halimah, & Ferdinant. (2021). PENGARUH PENGGUNAAN KOMPOS DAUN PAITAN (Tithonia diversifolia) TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI HIJAU (Brassica juncea L.). HORTUSCOLER, 2(02), 42–48. https://doi.org/10.32530/jh.v2i02.450

Readers' Discipline

Tooltip

Agricultural and Biological Sciences 1

100%

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free